Friday, June 29, 2012

Resep Lemon Cokelat Kacang

Bahan:
  • Tepung terigu 250 g
  • Tepung larut 100 g
  • Susu bubuk 20 g
  • Mentega 170 g
  • Gula halus 120 g
  • Kuning telur 2 butir
  • Pasta Lemon ½ sdt
  • Kulit jeruk lemon 10 g, parut

Lapisan:
  • Kacang tanah 100 g, cincang halus
  • Wijen 50 g
  • Cokelat masak pekat 75 g, lelehkan

Hiasan:
  • Cokelat bubuk secukupnya

Cara Membuat:
  1. Ayak tepung larut, tepung terigu dan susu bubuk, sisihkan
  2. Kocok mentega dan gula halus  hingga mengembang. Tambahkan kuning telur, kocok sebentar
  3. Masukkan pasta lemon dan kulit lemon, aduk hingga rata.
  4. Pipihkan adonan setebal 1 cm, cetak bentuk bulat. Letakkan di atas Loyang datar yang telah dioles margarine. Panggang dalam oven pada suhu 160 C selama ±20 menit hingga matang.
  5. Isi: campur cokelat leleh dengan kacang tanah dan wijen, aduk rata.
  6. Ambil satu buah kukis, oles dengan adonan lapisan dan tumpukkan dengan kukis lainnya, biarkan hingga agak mengeras. Hias permukaan kukis dengan cokelat bubuk.
  7. Sajikan atau simpan dalam toples.

Ditulis Oleh : Zavadesignart // 6:55 AM
Kategori:

0 comments:

Post a Comment